Suskeskan Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Ajak Warga Jaga Persatuan Dan Kesatuan di Way Tuba

Way kanan, targetjurnalis.id

Kapolsek Way Tuba Polres Way Kanan AKP Ahmad Kartubi menghadiri giat rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP) tingkat Kecamatan Way Tuba pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Propinsi Lampung dan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan bertempat di Kantor Aula Kecamatan Way Tuba. Selasa (10/09/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Camat Way Tuba Johanis, Danramil Way Tuba diwakili Serma Zaidin, Ketua PPK Kecamatan Way Tuba Anggi Subagio dan staf, Ketua Panwas Suprayitno dan staf, PPS masing-masing Kampung, anggota PPK,personel Polsek Way Tuba dan tamu undangan sekitar 50 orang.

Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang melalui Kapolsek Way Tuba AKP Ahmad Kartubi mengutarakan, kegiatan pengamanan dan monitoring rapat pleno terbuka rekapitulasi DPSHP ini, dalam rangka tahapan Pilkada serentak Kabupaten Way Kanan tahun 2024.

Selain itu, kehadiran saya bersama personel Polsek Way Tuba untuk memastikan kegiatan terselenggara dengan baik dan aman.

Sambungnya, pemeliharaan kamtibmas merupakan tugas pokok Polri guna memberikan perlindungan dan pelayanan masyarakat.

Maka, guna menyukseskan Pilkada 2024 dibutuhkan kolaborasi dan partisipasi seluruh elemen masyarakat, tidak terlepas juga di antaranya adalah dari penyelengara Pilkada termasuk anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS),” kata Kapolsek.

Menjelang hari pemungutan suara pada 27 November 2024, Kartubi mengimbau seluruh elemen masyarakat agar tidak terpecah belah serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, sehingga proses pemilihan nanti dapat berjalan lancar, aman dan kondusifLIYUN

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *