Solidaritas Antar UPT Menguat, Lapas Narkotika Karang Intan Dukung Kepemimpinan Baru Di Lapas Banjarmasin

- Penulis

Kamis, 15 Mei 2025 - 12:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarmasin, Targetjurnalis.id –

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, Edi Mulyono, turut menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut Kepala Lapas Kelas IIA Banjarmasin yang digelar pada Rabu (14/5). Kegiatan berlangsung di Aula Lapas Banjarmasin sebagai bentuk penghormatan atas pengabdian Kalapas sebelumnya, Fauzul Ansari, sekaligus menyambut pejabat baru, Akhmad Herriansyah.

Acara ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Imigrasi dan Pemasyarakatan Kalimantan Selatan, Mulyadi, dihadiri para Kepala UPT se-Kalsel, serta jajaran Forkopimda Kota Banjarmasin.

Dalam sambutannya, Kakanwil memberikan apresiasi atas kinerja Kalapas lama dan menyampaikan harapan kepada Kalapas baru untuk terus menjaga semangat pelayanan dan pengabdian.

“Pergantian kepemimpinan merupakan bagian dari dinamika organisasi, namun semangat pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat harus tetap menjadi prioritas utama,” ujar Mulyadi.

Momentum sertijab ini juga dimanfaatkan untuk mempererat sinergi antar pimpinan UPT, memperkuat solidaritas, dan meningkatkan komitmen dalam membangun yang lebih baik.

“Melalui momentum seperti ini, kita semakin menguatkan kebersamaan dan semangat kerja sama lintas satuan kerja dalam mewujudkan pelayanan pemasyarakatan yang optimal,”

tutur Kalapas Narkotika Karang Intan, Edi Mulyadi. (sbl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Chandra Lingga Ditetapkan sebagai Ketua DPD IPK Kota Medan
Lapas Narkotika Karang Intan Tumbuhkan Etos Kerja WBP Lewat Kegiatan Apel Harian
Kalapas Narkotika Karang Intan Tekankan Nilai Nasionalisme Bagi Jajaran Dan WBP
Lapas Narkotika Karang Intan Teguhkan Semangat Persatuan Lewat Lagu Kebangsaan
Pemeriksaan Kesehatan Awal WBP Baru Dilaksanakan Ketat Di Lapas Narkotika Karang Intan
Kalapas Narkotika Karang Intan Tegaskan Pentingnya SOP Dalam Pemindahan WBP
Produksi Tempe Jadi Sarana Pembinaan Unggulan Di Lapas Narkotika Karang Intan
Lapas Narkotika Karang Intan Dorong Tanggung Jawab Kolektif WBP Dalam Layanan Konsumsi

Berita Terkait

Senin, 15 September 2025 - 20:11 WIB

Chandra Lingga Ditetapkan sebagai Ketua DPD IPK Kota Medan

Sabtu, 31 Mei 2025 - 16:27 WIB

Lapas Narkotika Karang Intan Tumbuhkan Etos Kerja WBP Lewat Kegiatan Apel Harian

Sabtu, 31 Mei 2025 - 16:02 WIB

Kalapas Narkotika Karang Intan Tekankan Nilai Nasionalisme Bagi Jajaran Dan WBP

Sabtu, 31 Mei 2025 - 15:46 WIB

Lapas Narkotika Karang Intan Teguhkan Semangat Persatuan Lewat Lagu Kebangsaan

Sabtu, 31 Mei 2025 - 15:27 WIB

Pemeriksaan Kesehatan Awal WBP Baru Dilaksanakan Ketat Di Lapas Narkotika Karang Intan

Berita Terbaru