Bengkalis ( Targetjurnalis.id.)
Mulai hari ini Senin ( 17/11/25) hingga 30 Nopember 2025 Polres Bengkalis menggelar Operasi Zebra Lancang Kuning ( LK) 2025 serentak di seluruh wilayah Polda Riau.
Sebelum melaksanakan kegiatan tersebut Polres Bengkalis mengawali dengan Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra LK pada (17/11/25) sekira pukul 07.40 WIB di halaman Mapolres Bengkalis.
Operasi Zebra ini merupakan jenis operasi harkamtibmas dengan mengedepankan kegiatan Edukatif, Persuasif, dan penegakan hukum elektronik statis dan mobile dihadiri Bupati Bengkalis yang di wakili Staff Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs. Johansyah Safri, Kabag Ops Polres Bengkalis Kompol Nurman,S.H.,M.H, Kasdim kodim 0303 Bengkalis Mayor Inf Suratno, Kajari Kab. Bengkalis yang di wakili Perwira Fungsional J. Anies, Kabag Log Polres Bengkalis Kompol Syafril,S.H.,M.H dan juga Para PJU Polres Bengkalis l.

Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan melalui Kabag Ops Kompol Nurman mengatakan bahwa Operasi Zebra Lancang Kuning 2025 dilaksnakan selama 14 Hari mulai dari tanggal 17 s/d 30 November 2025 diseluruh wilayah Polda Riau, merupakan jenis operasi Harkamtibmas dengan mengedepankan kegiatan Edukatif, Persuasif, dan penegakan hukum elektronik statis dan mobile.
” Mudah-mudahan dengan adanya operasi Zebra ini masyarkat khususnya Kabupaten Bengkalis dapat mengikuti aturan lalu lintas pada saat berkendara.,”, Harap Kabag Ops
Operasi ditandai dengan pemasangan pita Operasi Zebra 2025 kepada personil yang akan bertugas di lapangan (Andes).
BerbagiPost a Comment







