Jelang Arus Mudik Jalan Dari Arah Margasari Menuju Jati Barang Amburadul

 

Slawi-jateng, targetjurnalis.id

14/3/2025
Jelang arus mudik dan balik lebaran tahun 2025, para pemudik yang akan melalui Desa Margasari, kali salak , karang asem, karang dawa, srengseng, pager barang dan jati barang di mohon untuk berhati hati, pasalnya jalan tersebut rusak parah.selain banyak bebatuan kecil kecil, juga di penuhi lumpur yang sangat licin, sehingga jika para pengguna jalan harus ekstra hati hati karena dapat membahayakan keselamatan.

Pantauan wartawan media ini di lokasi mendapati sejumlah pengguna kendaraan yang melintas di ruas jalan tersebut banyak yang terjatuh, terutama saat di mana para pelajar dari masing masing desa, baik yang hendak berangkat sekolah maupun yang akan pulang ke rumah mereka berjibaku melintas di jalan yang rusak parah tersebut. Tak jarang yang terjatuh dari kendaraan yang di tumpanginya karena medan yang di lalui cukup licin dan rusak parah.

Ketua Paguyupan Kepala Desa sekecamatan Margasari Hani Gunanto, saat di hubungi lewat seluler membenarkan bahwa jalan yang tergolong masuk wilayah kabupaten Tegal itu memang sangat rusak parah sehingga sangat menggganggu warga desa setempat yang hendak beraktifitas melalui jalan tersebut. pihaknya meminta pihak terkait untuk! segera mengambil langkah langkag guna memperbaiki jalan kabupaten atau jalan alternatif itu sehingga dapat di gunakan oleh warga maupun pengguna motor dari wilayah lain dengan nyaman dan aman.

” Saya sudah pernah mengajukan hal ini, baik pada pemerintah kabupaten Tegal maupun pada pihak dewan, namun sampai kinj belum ada respon maupun langkah langkah yang di ambil untuk memperbaikinya. ” jelasnya.Hani Gunanto. Jumat ( 14/03/2024)

Lebih lanjut dirinya mengatakan menghadapi arus mudik dan balik tahun ini perlu mendapatkan penanganan sesegera mungkin demi kelancaran serta kenyamanan para pemudik, khususnya keluarga dari warga desa desa yang di lalui jalan itu.

” mohon perhatian pada pihak terkait, agar segera menanggapi permasalahan ini, pasalnya banyak warga yang mengeluh karena kesulitan dalam beraktifitas, terutama jumlah angkutan umum perlu di tambah agar anak sekolah tidak berjubel bahkan naik ke atas atap angkutan umum tentu ini sangat membahayakan keselamatannya ” tukasnya.

Dari pandangan mata. nampak angkutan yang membawa pelajar itu berjubel sampai penumpangnya, yang umumnya anak sekolah itu pada naik keatas kendaraan, sejumlah sepeda motor pun juga banyak yang tergelincir, benar benar memperihatinkan hal ini perlu mendapatkan perhatian dan penanganan sesegera mungkin

Korwil jateng slmt

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *