Lapas Banjarmasin Distribusikan Daging Kurban Untuk Warga Binaan Dan Masyarakat Sekitar

- Penulis

Jumat, 6 Juni 2025 - 00:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarmasin, Targetjurnalis.id —

Menjelang Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, Lapas Kelas IIA Banjarmasin telah menerima sementara 6 ekor sapi kurban dari berbagai pihak, termasuk instansi pemerintah, mitra kerja, dan keluarga warga binaan.

Jumlah tersebut masih bersifat sementara, karena hingga H-1 perayaan, pihak Lapas Banjarmasin masih membuka ruang bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi menyerahkan hewan kurban sebagai bagian dari ibadah dan bentuk kepedulian sosial terhadap warga binaan.

Ketua Panitia Kurban, M. Junaidi, yang juga Kasubsi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan (Bimkemaswat), menyampaikan bahwa hingga hari ini panitia telah menerima enam ekor sapi.

“Sampai saat ini kami sudah menerima 6 ekor sapi kurban. Insya Allah, masih ada kemungkinan bertambah. Semua hewan kurban ini akan kami kelola dan distribusikan dengan sebaik-baiknya,” ujar Junaidi.

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas IIA Banjarmasin, Akhmad Herriansyah, menyampaikan bahwa penerimaan hewan kurban ini merupakan amanah yang dikelola untuk memberikan manfaat bagi seluruh warga binaan dan lingkungan sekitar lapas.

“Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi kepercayaan dan kepedulian dari berbagai pihak yang telah menitipkan hewan kurban ke Lapas. Ini bukan sekadar ibadah, tetapi juga wujud kepedulian sosial dan kebersamaan,” ungkap Kalapas.

Penyembelihan hewan kurban direncanakan akan dilaksanakan pada Sabtu pagi, 7 Juni 2025, dan akan melibatkan warga binaan yang telah mendapatkan pelatihan teknis penyembelihan sesuai syariat Islam. Daging kurban akan dibagikan kepada warga binaan, petugas, serta masyarakat sekitar yang berhak menerima.

Kegiatan kurban ini menjadi bagian dari pembinaan mental dan spiritual warga binaan, sekaligus sarana menumbuhkan nilai-nilai keikhlasan, kepedulian, dan pengorbanan di balik momentum Idul Adha. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Said Fahmi Ajak WBP Jadikan Waktu Di Lapas Banjarmasin Sebagai Momentum Perbaikan Diri
Lapas Banjarmasin Laksanakan Pengecekan Menyeluruh Alat Pemadam Api Ringan
Semangat Literasi Tumbuh Di Balik Tembok Lapas Kelas IIA Banjarmasin
Komunikasi Tanpa Batas, Wartelsuspas Bantu WBP Tetap Terhubung Dengan Keluarga
Program Hidroponik Lapas Banjarmasin Tumbuhkan Harapan Dan Kemandirian WBP
Tamping Kebersihan Blok Alpha Lapas Banjarmasin Ajarkan Nilai Disiplin Dan Tanggung Jawab
Lapas Banjarmasin Wujudkan Pembinaan Spiritual Dan Ketenangan Batin Melalui Salat Berjamaah
Upacara Penurunan Bendera Di Lapas Banjarmasin Berjalan Khidmat Dan Tertib

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 14:06 WIB

Said Fahmi Ajak WBP Jadikan Waktu Di Lapas Banjarmasin Sebagai Momentum Perbaikan Diri

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 17:32 WIB

Lapas Banjarmasin Laksanakan Pengecekan Menyeluruh Alat Pemadam Api Ringan

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 17:25 WIB

Semangat Literasi Tumbuh Di Balik Tembok Lapas Kelas IIA Banjarmasin

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 17:18 WIB

Komunikasi Tanpa Batas, Wartelsuspas Bantu WBP Tetap Terhubung Dengan Keluarga

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 17:09 WIB

Program Hidroponik Lapas Banjarmasin Tumbuhkan Harapan Dan Kemandirian WBP

Berita Terbaru