Lapas Narkotika Karang Intan Dorong Hidup Sehat lewat Senam Pagi

Karang Intan, Targetjurnalis.id –

Ratusan warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan tampak antusias mengikuti kegiatan senam pagi bersama yang digelar di lapangan dalam Lapas, Selasa (6/5). Kegiatan ini bukan sekadar rutinitas fisik, tetapi menjadi momentum membangun semangat, disiplin, dan kebersamaan.

Kegiatan diawali dengan pembacaan Catur Dharma Narapidana oleh salah satu WBP, sebagai pengingat nilai-nilai dasar yang harus dipegang dalam menjalani masa pembinaan. Setelah itu, Kepala Lapas Edi Mulyono memberikan arahan kepada seluruh peserta senam.

“Senam pagi ini adalah salah satu bentuk pembinaan positif. Badan yang sehat akan mendukung pola pikir yang jernih dan perilaku yang baik. Jadikan momen ini untuk memperbaiki diri dan membentuk kebiasaan hidup sehat,” pesan Kalapas dalam arahannya.

Senam berlangsung meriah dan penuh semangat, dipandu oleh instruktur dari petugas. Gerakan yang enerjik dan iringan musik yang dinamis membuat lapangan bergema oleh semangat WBP yang kompak mengikuti setiap instruksi. Setelah sesi utama, kegiatan ditutup dengan gerakan pendinginan untuk mengembalikan kondisi tubuh secara perlahan.

Senam pagi ini merupakan bagian dari program pembinaan jasmani yang rutin dilaksanakan Lapas Karang Intan sebagai upaya menjaga kebugaran, meningkatkan kedisiplinan, dan mempererat kebersamaan antar-WBP dan petugas. (sbl)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *