Polsek Kiarapedes, Polres Purwakarta terus rutin lakukan sambang ke setiap pos ronda

- Penulis

Selasa, 14 Februari 2023 - 19:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURWAKARTA – targetjurnalis.id-

Polsek Kiarapedes, Polres Purwakarta terus rutin lakukan sambang ke setiap pos ronda. Hal tersebut dilakukan guna mencegah dan meminalisir aksi kriminalitas serta ancaman gangguan kamtibmas lainnya diwilayah Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta.

Sambang pos ronda ini merupakan tidak lanjut dari saran masyarakat saat Polsek Kiaracondong menggelar kegiatan Jumat Curhat, sehingga para babinkamtibmas mengontrol ke Pos ronda yang ada di Desa binaannya.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Kiarapedes, IPTU Anton Pelita Nugroho mengatakan, kegiatan Patroli sambang ke setiap pos kamling tersebut sebagai bentuk apresiasi dan dukungan kepada warga masyarakat yang melaksanakan ronda, karena telah membantu tugas Kepolisian dalam hal menjaga kemanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

Pria yang terkenal murah senyum itu pun mengajak seluruh warga agar kembali menghidupkan pos ronda yang ada di setiap kampung atau desa.

“Keberadaan pos ronda ini sebagai langkah agar lingkungan kita aman dari orang-orang yang ingin berbuat jahat. Pos Ronda merupakan salah satu cara untuk tetap menjaga dan menghindari bahaya dari para rampok dan maling,” Ucap Anton, Pada Selasa, 14 Februari 2023.

Menurutnya, Dengan aktifnya pos ronda tersebut, katanya, maka kinerja aparat keamanan akan dapat terbantu bersama-sama mengamankan kampung masing-masing.

“Kehadiran petugas ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan pembinaan warga yang sedang melaksanakan ronda malam, dengan tujuan meningkatkan kewaspadaan pada saat melakukan ronda malam,” tutur Anton.

Kapolsek mengatakan, warga tidak bisa berharap pada aparat Kepolisian karena daya jangkau anggota polisi sangat terbatas.

Untuk mengoptimalkan pencegahan gangguan kamtibmas, kata Anton, maka peran serta masyarakat sangat diharapkan dengan pengaktifan kembali ronda malam.

“Demi keamanan bersama maka warga diminta agar mengaktifkan kembali pos ronda yang ada. Kerjasama seluruh masyarakat sangat dibutuhkan guna membantu pelaksanaan tugas kepolisian. Segera melaporkan secara cepat jika ada permasalahan yang terjadi. Polri akan selalu bersama-sama dengan masyarakat dalam menjaga dan memelihara Kamtibmas,” sebutnya.

Anton menilai pos kamling sangat baik dalam menjawab keamanan dan kenyamanan warga, di samping warga juga harus bersama menjaga harkamtibmas di wilayah masing-masing.

“Kami berharap warga lebih waspada terhadap aksi pencurian. Selain itu masyarakat juga diminta menggalakan siskamling dan ronda. Jika ada kejadian yang mencurigakan segera lapor Bhabinkamtibmas ataupun ke Mapolsek Kiarapedes,” ungkap Anton.
(Cardi sh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Kepala Desa Paketiban Tegaskan Pemberhentian Sementara untuk Tingkatkan Disiplin dan Pelayanan
Bunda Bupatii Kasmarni Resmi Buka MTQ ke-VII Kecamatan Bathin Solapan: Momentum Syiar Islam dan Penguatan Nilai Al-Qur’an Target jurnalis id. 04/11/2025
Empat Rumah Rusak di Batang, Akibat Gempa Magnitudo 3,4 di Wonosobo
Dua Perangkat Desa Terancam Dipecat karena Tidak Tinggal di Wilayahnya, itu keputusan yang di nilai sepihak. Dan sangat merugikan
Ketidak jelasan Jenis Pekerjaan Jalan di Desa Kemantran, Gerhana Indonesia Soroti Dugaan Kelebihan Anggaran dan Minta Pemeriksaan Banprov 2025
Proyek Drainase di duga tidak sesuai spesifikasi
Investigasi Aktivis Ungkap Dugaan Proyek DPUPR Kabupaten Tegal Bermasalah
Banjir Kaligawe Semarang Semakin Parah, Air Capai 90 Cm Rabu Pagi

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 08:52 WIB

Kepala Desa Paketiban Tegaskan Pemberhentian Sementara untuk Tingkatkan Disiplin dan Pelayanan

Rabu, 5 November 2025 - 10:59 WIB

Bunda Bupatii Kasmarni Resmi Buka MTQ ke-VII Kecamatan Bathin Solapan: Momentum Syiar Islam dan Penguatan Nilai Al-Qur’an Target jurnalis id. 04/11/2025

Senin, 3 November 2025 - 09:31 WIB

Empat Rumah Rusak di Batang, Akibat Gempa Magnitudo 3,4 di Wonosobo

Sabtu, 1 November 2025 - 16:05 WIB

Ketidak jelasan Jenis Pekerjaan Jalan di Desa Kemantran, Gerhana Indonesia Soroti Dugaan Kelebihan Anggaran dan Minta Pemeriksaan Banprov 2025

Sabtu, 1 November 2025 - 16:03 WIB

Proyek Drainase di duga tidak sesuai spesifikasi

Berita Terbaru