Profil Kombes Gidion Arif Setyawan,Ex Kapolres Metro Bekasi yang Kini Menjabat Sebagai Kapolrestabes Medan

- Editor

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 00:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan-Targetjurnalis.id|

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Kombes Gidion Arif Setyawan sebagai Kapolrestabes Medan. Gidion menggantikan Kombes Teddy Jhon Sahala Marbun.

 

Pergantian pimpinan Kapolrestabes Medan itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2098/IX/KEP/2024. Telegram itu ditandatangi oleh Asisten SDM Kapolri Irjen Dedi Prasetyo tertanggal 20 September 2024 lalu.

 

Dalam surat telegram itu, Kombes Teddy dimutasi menjadi Widyaiswara Kepolisian Madya TK I Sespimti Sespim Lemdiklat Polri.

“Kombes Pol Dr Teddy Jhon Sahala Marbun Kapolrestabes Medan Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Kepolisian Madya TK I Sespimti Sespim Lemdiklat Polri,” demikian isi surat telegram tersebut.

Pergantian Kombes Teddy ke Kombes Gidion itu dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi.

“Iya, betul (dimutasi),” kata Hadi saat dikonfirmasi Media, Minggu (22/9/2024).

 

Profil Kombes Gidion Arif Setyawan

Gidion Arif Setyawan merupakan alumni Akpol tahun 1996. Selama karirnya menjadi seorang polisi, Gidion beberapa kali mengemban jabatan strategis. Dia juga berpengalaman di bidang reserse.

Penempatan Gidion di Sumut bukan kali pertamanya. Sebelumnya, pria kelahiran 10 Juni 1975 itu juga pernah menjabat sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Medan. Saat itu, Gidion masih berpangkat Kompol.

Selain itu, Gidion juga sempat dimutasi menjadi Kapolres Dairi pada tahun 2014-2015. Setelah dari Dairi, Gidion diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Banyumas.

 

Pada tahun 2016, dia ditunjuk sebagai Wadirresnarkoba Polda Metro Jaya hingga tahun 2017. Pada 2017-2019 Gidion menjabat sebagai Dirreskrimsus Polda Riau.

Setelah itu, dia berpindah ke Polda Jatim dan menduduki posisi Dirreskrimum. Gidion menjabat sebagai Dirreskrimum Polda Jatim hanya sebentar. Pada tahun yang sama, yakni di tahun 2019, dia diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirreskrimsus Polda Jatim hingga tahun 2020.

Setelah itu, Gidion dimutasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri hingga tahun 2021. Pada 2021, Gidion kembali dimutasi menjadi Kapolres Metro Bekasi.

Lalu, di tahun 2022, Gidion menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Utara hingga pada akhirnya ditunjuk untuk menggantikan Kombes Teddy sebagai Kapolrestabes Medan.

(Rista Malau)

Berita Terkait

Satpas SIM Prototipe Polres Metro Bekasi Kota Hadir Untuk Optimalkan Pelayanan Ke Warga
Abaikan Undangan HPN 2025,24 Wadah Jurnalis di Bekasi Raya Menyoroti Peran Pemerintah Daerah Yang Terkesan Alergi Terhadap Media
Dukung Program Gubernur Jabar, Petugas Samsat Kota Bekasi Sigap dan Tambah Fasilitas Medis Untuk Wajib Pajak
Petugas Samsat Cikarang Selalu Berikan Rasa Nyaman,Serta Optimalkan Pelayanan Untuk Mendukung Program Gubernur Jabar Dalam Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor 2025
Warga Berhamburan Keluar Rumah, Gempa Guncang Kota Bogor
Ketua Umum IWO Indonesia Kecam Keras Pengeroyokan Wartawan di Subang: Tangkap Siapapun Pekakunya
Pasca Libur Lebaran, Samsat Cikarang Tetap Optimalkan Pelayanan Meskipun Antrian Wajib Pajak Membludak
Tragedi Tumbangnya Pohon Besar di Alun alun Kota Menewaskan dan Melukai beberapa orang Jamaah Sholat Idul Fitri

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 16:33 WIB

Satpas SIM Prototipe Polres Metro Bekasi Kota Hadir Untuk Optimalkan Pelayanan Ke Warga

Minggu, 20 April 2025 - 00:02 WIB

Abaikan Undangan HPN 2025,24 Wadah Jurnalis di Bekasi Raya Menyoroti Peran Pemerintah Daerah Yang Terkesan Alergi Terhadap Media

Senin, 14 April 2025 - 21:56 WIB

Dukung Program Gubernur Jabar, Petugas Samsat Kota Bekasi Sigap dan Tambah Fasilitas Medis Untuk Wajib Pajak

Sabtu, 12 April 2025 - 10:25 WIB

Petugas Samsat Cikarang Selalu Berikan Rasa Nyaman,Serta Optimalkan Pelayanan Untuk Mendukung Program Gubernur Jabar Dalam Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor 2025

Jumat, 11 April 2025 - 05:49 WIB

Warga Berhamburan Keluar Rumah, Gempa Guncang Kota Bogor

Kamis, 10 April 2025 - 11:35 WIB

Ketua Umum IWO Indonesia Kecam Keras Pengeroyokan Wartawan di Subang: Tangkap Siapapun Pekakunya

Rabu, 9 April 2025 - 06:06 WIB

Pasca Libur Lebaran, Samsat Cikarang Tetap Optimalkan Pelayanan Meskipun Antrian Wajib Pajak Membludak

Jumat, 4 April 2025 - 06:43 WIB

Tragedi Tumbangnya Pohon Besar di Alun alun Kota Menewaskan dan Melukai beberapa orang Jamaah Sholat Idul Fitri

Berita Terbaru

Pemasyarakatan

IPPAFest 2025: Momentum Glorifikasi Semangat Pemasyarakatan

Kamis, 24 Apr 2025 - 14:34 WIB